dian~bundaqu
Bahan-bahan
- bahan empek empek:
- Resep Jamur 4 gelas santan (2 bungkus kara ditambah air)
- 8 sdm udang rebon haluskan dengan blender
- 8 siung bawang putih dihaluskan
- 2 bungkus masako
- 1 sdm garam
- 4 butir telor kocok rata
- 4 gelas terigu segitiga biru
- 6 gelas tepung sagu
- isian:
- 2 butir telor kocok rata
- bahan cuko:
- 10 bh cabe rawit merah
- 250 gram gula jawa
- 4 siung bawang putih haluskan
- 1 sdm garam
- 2 sdm cuka makan
- 2 sdm asam jawa
- 1 liter air
- 5 sdm kecap manis
Langkah
- Rebus santan,udang rebon halus & bawang putih hingga mendidih. Masukkan garam & penyedap rasa. Matikan api.
- Masukkan terigu dengan mengaduk cepat, masak kembali dengan api kecil. Aduk terus hingga adonan licin. Matikan api. Tunggu hingga adonan hangat.
- Masukkan telor sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata.
- Tambahkan tepung sagu sedikit demi sedikit hingga menjadi adonan yg bisa dibentuk.
- Adonan akan lengket ditangan, sebelum mengambil adonan lumuri tangan dengan tepung sagu. Kapal selam: ambil adonan bulatkan, buat cekungan di tengah, isi dgn 1 sdm telor, rapatkan pinggirannya. Lenjer: ambil adonan, letakkan diatas tatakan plastik, bentuk silinder panjang, potong sesuai selera.
- Rebus adonan yg sdh dibentuk kapal selam & lenjer dengan air mendidih yg ditambahkan sedikit minyak goreng. Rebus hingga mengapung, biarkan selama 15 menit setelah mengapung agar benar2 matang. Tiriskan.
- Goreng empek empek ke dalam minyak panas.
- Cara membuat cuko: rebus air bersama gula jawa,bawang putih,cabe,garam hingga mendidih. Masukkan kecap manis,asam jawa & cuka. Biarkan air sedikit menyusut.
- Sajikan empek empek dos bersama irisan ketimun & mie kuning..rasanya dibanding yg dijual abang2 lewat jauh dahh..😀
Tidak ada komentar:
Posting Komentar